Persiapan Persalinan

Persiapan Persalinan

Persiapan Persalinan – Manusia hamil selama kurang lebih 40 minggu atau 9 bulan. Masa ini dapat lebih cepat menjadi 38 minggu atau lebih lambat menjadi 42 minggu.

A. Usia kehamilan dan perkiraan tanggal kelahiran

Manusia hamil selama kurang lebih 40 minggu atau 9 bulan. Masa ini dapat lebih cepat menjadi 38 minggu atau lebih lambat menjadi 42 minggu. Biasanya perbedaan waktu ini terkait dengan perhitungan awal usia janin karena perhitungan awal konsepsi (pembuahan) hanya berdasarkan perkiraan. Perhitungan kehamilan didasarkan pada patokan haid terakhir, bukan awal hari pembuahan karena kapan terjadinya pembuahan sulit diketahui.

Perkiraan tanggal kelahiran (Estimated Date of Delivery/EDD) dapat diperkirakan berdasarkan estimasi secara ilmiah. Data yang digunakan untuk memperkirakan tanggal ini adalah tanggal awal haid sebelum hamil. Tanggal ini ditambahkan dengan angka 7 kemudian bulannya dihitung mundur tiga bulan. Setelah ditemukan angka tanggal dan bulannya, tahunnya anda majukan satu tahun ke depan. Misalnya, haid Anda terakhir dimulai tanggal 6 Agustus 2008. Tambahkan 7 sehingga menjadi 13 Agustus. Bulan Agustus dimundurkan tiga bulan sehingga anda temukan bulan Mei. Untuk perkiraan tahun ambillah satu tahun ke depan, yaitu menjadi tahun 2009. dengan demikian kesimpulan perkiraan tanggal lahir bayi anda adalah 13 Mei 2009.

B. Tanda menjelang datangnya persalinan

1. Tanda persalinan palsu

  • Timbul rasa sakit persalinan atau kontraksi yang tidak teratur.
  • Frekuensi kejadian kontraksi tidak bertambah sering.
  • Rasa sakit saat kontraksi tidak bertambah.
  • Bila dalam persalinan yang sebenarnya terasa nyeri di punggung bagian bawah, maka tanda yang palsu adalah nyeri perut bagian bawah.
  • Kontraksi kadang hilang atau melemah bila Anda bergerak atau berubah posisi.
  • Janin tidak menunjukkan pertambahan gerakannya secara agresif selama kontraksi.

2. Tanda persalinan yang sebenarnya

  • Timbul kontraksi yang semakin lama semakin sering.
  • Kontraksi tidak mereda meskipun Anda beraktivitas.
  • Timbal rasa mulas seperti ingin buang air besar secara terus menerus dan semakin hebat.
  • Di bagian punggung bawah terasa sakit-sakit, lalu menyebar ke bagian lain (terutama paha, betis, hingga kaki)
  • Darah keluar dari vagina berwarna segar, kadang disusul rembesan air ketuban.
  • Pergerakan bayi terasa semakin agresif dan tidak mereda meskipun anda mencoba menenangkannya.

 

PERSIAPAN PERSALINAN

a. Tanda persalinan

Menjelang tanggal persalinan banyak tanda yang Anda rasakan. Tanda ini kadang membingungkan atau bahkan tidak ada hubungannya dengan persalinan. Beberapa ibu merasakan tanda yang tidak dirasakan wanita lain menjelang persalinan. Anda pasti bingung bila kehamilan ini adalah yang pertama.

1. Gejala persalinan palsu

  • Kontraksi tidak teratur dan jarak waktunya tidak bertambah pendek dengan rasa sakit tidak bertambah.
  • Nyeri di perut bagian bawah, bukan punggung bagian bawah.
  • Kontraksi semakin lemah bila Anda bergerak (berjalan-jalan atau berubah posisi)
  • Kadang keluar bercak berwarna kecoklatan. Ini bukan darah melahirkan tetapi akibat pemeriksaan dalam atau hubungan seksual saja.
  • Selama kontraksi janin tidak bertambah gerakannya atau bertambah sebentar saja.

2. Gejala persalinan yang sebenarnya

  • Kontraksi semakin, semakin sering dan tidak mereda meskipun Anda beraktivitas.
  • Rasa nyeri bertambah di bagian punggung bawah, lalu menyebar ke bawah perut dan kadang sampai ke otot paha, betis, hingga kaki.
  • Rasa mulas seperti ingin buang air besar tetapi sangat hebat dan terus menerus, kadang disertai keluarnya feses.
  • Kontraksi dan rasa nyeri semakin sering dan teratur, meningkat semakin mendekati hari dan jam persalinan
  • Ada bercak darah keluar dari vagina berwarna segar atau merah muda.
  • Merembesnya air secara terus menerus menandakan ketuban sudah pecah.

 

b. Persiapan-persiapan

1. Fisik

Fokus persiapan fisik adalah stamina. Pastikan kondisi tubuh Anda fit ketika berangkat ke tempat bersalin. Anda dapat melakukan beberapa hal berikut sebagai persiapan:

  • Menjaga asupan nutrisi yang seimbang, sesuai kebutuhan jumlah kalori
  • Menjaga pertambahan berat badan tetap ideal.
  • Memastikan diri tidak ada gangguan kehamilan yang serius
  • Menjaga gerak tubuh dan olah raga untuk memastikan kelancaran peredaran.
  • Membatasi aktivitas fisik berlebihan agar energi tetap tersimpan
  • Melatih diri dengan berbagai senam kehamilan

2. Mental dan spiritual

Kekuatan mental, sugesti, dan keyakinan turut serta mempengaruhi keberhasilan peristiwa yang dahsyat ini. Persiapan mental dn spiritual Anda lakukan dengan cara :

  • Memperbanyak pengetahuan dan wawasan, dengan banyak membaca buku.
  • Semakin rajin beribadah, memperteguh kekuatan hati dan keyakinan.
  • Menjalin komunikasi lebih akrab dengan orang tua.
  • Selalu berpikiran positif, bahwa semua yang terjadi memiliki hikmah.
  • Menghilangkan semua beban pikiran. Anda dapat melupakan sementara beberapa masalah yang belum terpecahkan.
  • Berlatih konsentrasi, yaitu pikiran yang fokus pada persiapan persalinan.

3. Persiapan ke rumah bersalin

Berangkatlah ke rumah bersalin dengan persiapan ini :

  • Kendaraan angkut. Bila tak ada mobil pribadi Anda dapat memesan taksi ketika kontraksi yang sebenarnya sudah Anda rasakan.
  • Siapkan tas kecil. Isi beberapa stel baju Anda untuk ganti dan minimal dua pasang baju bayi, kaus kaki, kaus tangan, dan selimut. Letakkan tas di meja yang mudah dijangkau jika ketuban Anda pecah dan Anda harus segera berangkat.
  • Tas kecil berisi perlengkapan mandi dan kosmetik (bila Anda menggunakannya). Masukkan sabun mandi, sikat gigi, sampo sachet kecil, dan handuk kecil.
  • Mintalah orang terdekat Anda (suami) untuk tidak bepergian atau jika harus ke kantor mintalah untuk siap di kontak setiap saat.
  • Bawa pembalut buat Anda. Di rumah bersalin memang disediakan tetapi Anda tetap sebaiknya membawa cadangan.
  • Beritahu saudara dan kerabat melalui telpon atau SMS. Kabarkan bahwa ini saat Anda Anda sedang menunggu persalinan.
  • Bawa kitab suci untuk dibaca sebagai penenang hati, buku saku kehamilan dan persalinan, dan mintalah suami menyiapkan alat dokumentasi (kamera). Persalinan ini akan menjadi sejarah, Anda akan mempelajari peristiwa demi peristiwa dan mengabadikannya.

 

Tahukah Anda?

Kondisi Ibu tidak merubah Kandungan Mineral ASI.
Sashi Raj dkk dari Department of Pediatric, University College of Medical Sciences, New Delhi, melakukan penelitian terhadap 68 bayi dari ibu non anemia dan 61 bayi dari ibu penderita anemia.

Hasil pengukuran menunjukkan tidak ada perbedaan kadar laktorefin dan zat besi ASI. Dalam waktu enam bulan kemudian tidak ada bayi yang terserang kekurangan zat besi.

Ini membuktikan bahwa zat gizi dalam ASI relatif konstan. Bila Anda kekurangan nutrisi, maka Anda yang akan terkena status malnutrisi karena ASI Anda terus menerus memeras nutrisi cadangan Anda.

Penelitian ini semakin mengecilkan alasan ibu untuk tidak menyusui bayinya. Ini jaminan bahwa dalam berbagai kondisi ASI ibu tetap baik sehingga ibu harus memberikannya.

Agenda menjelang persalinan

  • Tinggalkan semua tugas dan aktivitas kantor, serta semua beban pikiran yang mengganggu.
  • Mintalah suami mempersiapkan segala keperluan Anda dan selalu stand by (di rumah), siap menemani dan membantu anda setiap saat.
  • Beri kabar kepada orang-orang terdekat bahwa anda sedang menunggu detik-detik persalinan, mintalah dukungan spiritual dari mereka.
  • Titipkan rumah kepada orang kepercayaan anda.
  • Banyak-banyaklah berdoa memohon keselamatan dan kekuatan.

 

[Yazid Subakti]

Minggu ke 40: Detik Detik Bersejarah

Minggu ke 40: Detik Detik Bersejarah

Kehamilan – Tibalah pada salah satu detik bersejarah dalam kehidupan Bunda. Waktu yang sangat ditunggu-tunggu ketika si buah hati hadir ke dunia.

A. Tentang Bayi Anda

Ukuran: Berat bayi 7,5 pon (3,4 kg) dengan panjang dari kepala ke pantat sekitar 14,8 sampai 15,2 inch (37 sampai 38 cm) dan panjang total 21,5 inch (48 cm).

Perkembangan: Dengan posisi kepala di dekat pelvis, bayi anda siap meluncur keluar. Semua organ tubuhnya sudah siap menerima perintah untuk berfungsi secara mandiri.

B. Bagaimana Kondisi Anda?

Saat ini Anda tidak boleh bermalas-malasan di tempat tidur. Beberapa aktivitas ringan seperti menyulam, meracik bumbu, dan sebagainya harus tetap Anda lakukan untuk menjaga peredaran darah Anda tetap lancar. Aktivitas seperti jalan kaki atau berbelanja sangat baik untuk merangsang bayi ikut bergerak memantapkan posisi terbaiknya.

Pada kunjungan ke dokter yang terakhir sebelum persalinan, Anda akan menerima banyak pesan-pesan. Ingat-ingatlah pesan ini atau bila perlu catatlah.

C. Asupan Gizi

Anda harus Sian menyusui si kecil. Lakukan inisiasi menyusui dini, yaitu menyusui tepat pada saat bayi keluar dari lahir. Hal ini akibat setengah jam setelah kelahiran hisapan si kecil adalah hisapan yang paling kuat. Hasil penelitian menunjukan inisiasi dini menyusui akan menurunkan resiko kematian bayi setelah lahir.

Perhatikan menu makan dan makanan ringan anda. Hindari makanan berlemak yang terlalu banyak karena lemak menghambat pencernaan yang berakibat gangguan pada saat persalinan. Makanan dengan banyak vitamin dan energi diperlukan untuk persiapan tenaga persalinan nanti.

D. Mengenal lebih jauh

1. Jaundice pada bayi baru lahir

Jaundice adalah masalah kadar bilirubin yang tinggi dalam darah bayi baru lahir. Setelah kelahiran, bayi Anda menyisakan bilirubin yang dulunya selalu dibuang oleh ibunya melalui aliran darah. Bayi Anda nampak kuning pada kulit dan bagian putih matanya.

Penanganan Jaundice cukup dengan fototerapi, yaitu meletakkannya di bawah sinar matahari pagi.

2. Ikterus pada bayi

Ikterus seperti jaundice yang berlanjut semakin parah. Kadar bilirubin bayi sangat tinggi (hiperbilirubinemia) ini lebih sering terjadi pada bayi prematur daripada bayi yang dilahirkan cukup bulan. Persoalan lanjutan ketika bayi menderita ikterus adalah masalah neurologi, kejang, gangguan pertumbuhan dan koordinasi otot, dan berbagai tingkat retardasi mental.

Tahukah Anda ?

Kesan pertama bayi baru lahir.
Bayi baru lahir mencatat satu demi satu stimulus yang ia tangkap melalui inderanya. Ia menangkap mulai dari desah ibunya yang mengejan, gemerincing alat kedokteran, dan beberapa kalimat yang diucapkan oleh dokter. Ia melihat ruangan yang aneh dan merasakan sentuhan yang tidak selembut air ketuban. Ia mulai mencium bau desinfektan dan keringat.

Ini adalah kesempatan yang tak terulang kedua kali. Anda harus menjemputnya dengan gendongan di dada, dan suami harus segera mengumandangkan adzan. Terlambat beberapa detik Anda akan kehilangan semuanya.

Agenda minggu ini

Di minggu terakhir ini, Anda sebaiknya kembali melakukan aktivitas rumah tangga biasa. Aktivitas ini bertujuan untuk merangsang secara alami gerakan bayi Anda dan penempatan posisi yang baik untuk menyesuaikan jalan lahir nanti.

  • Mencuci (tanpa mengangkat air/cucian)
  • Menyapu dalam rumah
  • Memasak
  • Menyirami bunga
  • Belanja ke toko terdekat (jalan kaki)
  • Jalan-jalan setiap pagi

Jangan lupa menghubungi saudara, kerabat dan teman-teman dekat Anda untuk meminta dukungan dari jauh.

 

[Yazid Subakti]

Minggu ke 38: Siapkan Stamina

Minggu ke 38: Siapkan Stamina

Kehamilan – Di masa kehamilan minggu ke 38 ini, Bunda harus lebih sering memperhatikan kondisi tubuh. Siapkan stamina karena si kecil mulai berat.

A. Tentang Bayi Anda

Ukuran: Berat bayi Anda kurang lebih 6,8 pon (3,1 kg). Panjang dari kepala ke pantat sekitar 14 inch (35 cm) dan panjang totalnya 21 inch (47 cm).

Perkembangan: Bila bayi Anda mendengar musik atau lantunan nada yang ia sukai, ia akan menunjukkan gerakan tertentu. Ia menghisap jempol sebagai awal pembiasaan ketika nanti harus menghisap ASI. Ia kadang cegukan dalam kondisi atau cuaca yang tidak nyaman.

B. Bagaimana Kondisi Anda?

Anda perlu menyiapkan oksigen portable (kaleng kecil) untuk persiapan suatu saat Anda merasa sesak napas. Orang-orang sudah menebak-nebak kapan Anda akan bersalin. Besar rahim dari simfisis pubis 14, 4 sampai 15,2 inch (36 sampai 38 cm). Sedangkan dari pusar ke bagian atas rahim besarnya sekitar 6,4 sampai 7,2 inch (16 sampai 18 cm). 

Aktivitas ringan seperti menyapu, menyiram bunga, dan jalan-jalan santai sangat baik untuk tetap menjaga kelancaran aliran darah anda.

C. Asupan Gizi

Kali ini kami akan memberikan contoh menu ibu menyusui atau persiapan menyusui. Sebab kami berasumsi Anda akan menyusui bayi setelah melahirkan nanti, bukan menjadi pelanggan susu sapi.

Begitu banyak penelitian yang dilakukan untuk mengetahui manfaat  ASI. Setiap penelitian menunjukan selalu ada manfaat baru dari ASI.

D. Mengenal lebih jauh

1. Bayi sungsang

Bayi sungsang adalah bayi yang terlahir tidak normal, yaitu bagian bawah bayi keluar terlebih dahulu dan terakhir baru kepalanya. Ada tiga pilihan kelahiran bayi sungsang:

  • Persalinan spontan cara Bracht(bayi dilahirkan sepenuhnya dengan tenaga ibu sendiri).
  • Manual aid (pertolongan sebagian oleh tenaga penolong, tetapi tenaga ibu tetap diandalkan).
  • Ekstraksi sungsang (bayi dilahirkan sepenuhnya menggunakan tenaga dan bantuan penolong)

Sebagian besar dokter yakin bayi dari keadaan sungsang dapat dilahirkan lebih aman dengan bedah Cesar.

2. Plasenta yang tertahan

Pada beberapa kasus, placenta baru muncul setengah jam setelah kelahiran bayi keluar. Dalam kasus lain, di dalam rahim tertinggal plasenta yang menjadikannya sulit untuk dikeluarkan secara spontan. Dengan demikian maka rahim tidak dapat berkontraksi secara memadai sehingga perdarahan vagina menjadi parah.

Kasus lain plasenta yang tertahan adalah plasenta tidak dapat lepas karena masih melekat kuat pada dinding rahim. Keadaan ini dapat menjadi masalah serius meskipun komplikasi ini jarang terjadi.

Penyebab plasenta yang menempel adalah bekas bedah sesar sebelumnya dan rahim yang terinfeksi atau bekas kuret yang kurang bersih.

Tahukah Anda ?

Apakah peralatan bayi itu membantu?

Anda sibuk berbelanja keperluan bayi menjelang persalian. Beberapa peralatan yang sering menjadi daftar wajib beli adalah kereta roda, baby walker, dan ranjang bayi.

Beberapa kali terdengar baby walker membuat cedera kemaluan bayi. Sementara bayi-bayi tanpa baby walker lebih giat belajar berjalan secara mandiri. Alat ini justru membuat bayi pemalas.

Anda juga tidak dapat sepenuhnya percaya pada alat gendongan praktis. Beberapa kasus alat ini menekan terlalu kuat paha bayi. Bayi menangis mungkin merasakan kram atau kesemutan yang berat.

Beberapa kosmetik bayi ternyata juga tidak aman. Banyak parfum membuat masalah pada kulit. Bedak yang tidak steril justru menjadi media tumbuhnya jamur dan bakteri.

Agenda minggu ini

Evaluasilah stamina dan kebugaran Anda setiap hari. Pastikan setengah bulan ke depan Anda punya banyak energi untuk persalinan.

Evaluasi kecukupan nutrisi yang selama ini Anda makan. Bandingkan antara makanan Anda dengan berat badan Anda. Bila makanan Anda berkecukupan sedangkan pertambahan berat badan Anda masih kurang, bicarakan dengan dokter. Demikian pula bila Anda merasa makanan kurang memenuhi standar gizi tetapi pertambahan berat Anda melebihi normal, kemungkinan ada penyakit yang Anda derita.

Minggu ke 39: Siapkan Segalanya

Minggu ke 39: Siapkan Segalanya

Kehamilan – Pada minggu ke 39 kehamilan ini merupakan waktu yang paling mendebarkan. Siapkan segalanya untuk menyambut si buah hati.

A. Tentang Bayi Anda

Ukuran: Sekarang berat bayi Anda 7 pon (3,25 kg). Panjang dari kepala ke pantat sekitar 14,4 inch (36 cm) dan total panjang bayi Anda 21,5 inch (48 cm).

Perkembangan: Tulang dan otot bayi sudah kuat dan sempurna, siap menerima ‘pijatan’ berupa tekanan serviks dan pelvis Anda saat melewatinya meninggalkan rahim.

B. Bagaimana Kondisi Anda?

Ini adalah hari-hari Anda terhibur dengan tonjolan-tonjolan tangan, kaki, dan kepala bayi yang dapat Anda rasakan dan lihat dari kulit perut Anda. Perut Anda terasa besar dan padat karena cairan ketuban menyusut sementara bayi terus membesar. Dinding perut Anda sangat dekat dengan badan bayi. Pengukuran dari simfisis pubis ke bagian atas rahim sekitar 14,4 sampai 16 inch (36 sampai 40 cm). Pengukuran dari pusar Anda jaraknya kurang lebih 6,4 sampai 8 inch ((16 sampai 20 cm).

Berat Anda tidak meningkat banyak sejak saat ini, hanya sekitar 25 dan 35 pon (11,4 dan 15,9 kg) sampai persalinan. Rahim Anda memenuhi pelvis dan sebagian besar perut Anda.

C. Asupan Gizi

Jika Anda sudah mulai merasakan kontraksi, makan dan minum harus tetap Anda perhatikan. Untuk menambah energi selain air putih Anda juga harus menyiapkan teh manis atau air madu. Siapkan buah – buahan segar atau camilan yang agak berat agar bisa dikonsumsi segera setelah sakit persalinan agak mereda.

D. Mengenal lebih jauh

1. Apa itu episiotomi ?

Episiotimi adalah insisi atau sayatan yang sengaja dibuat di sekitar vagina untuk menghindari perobekan yang tidak teratur saat kepala bayi melewati jalan lahir. Peregangan vagina yang tidak terkendali dapat mengakibatkan kehilangan kendali.

2. Alasan dilakukannya episiotomi

Episiotomi ketika tiba waktunya kepala bayi melewati vagina. Episiotomi mengganti robekan di banyak tempat agar menjurus di satu arah dengan pembedahan terkendali, langsung, dan bersih. Perobekan yang tidak terkendali merusak kandung kemih dan pembuluh darah besar. Karena terkendali dan terarah, episiotomi akan sembuh lebih cepat daripada robekan tidak teratur.

Tahukah Anda ?

Apakah Anda termasuk ibu yang bertanggung jawab?
Maksud kami adalah menanyakan : Apakah Anda sanggup menyusui bayi Anda?
Hak bayi paling awal adalah disusui oleh ibunya. Dan tidak ada ibu yang tak mengeluarkan ASI kecuali ibu penyakitan, ibu kurang gizi, atau ibu sekarat menjelang ajal.

Kebanyakan wanita tidak mempersiapkan payudaranya menjelang hamil dan mendekati persalinan. Begitu bayi lahir, dengan wajah polos mereka katakan ASI tidak keluar. Sebagai gantinya mereka membeli susu formula dengan merek dagang paling mahal. Mereka lalu kembali bekerja dengan alasan demi biaya si kecil juga, demi bakti kepada orang tua, dan sebagainya. Padahal yang ada di benak mereka adalah ingin meningkatkan status sosialnya; menabung untuk rumah dan mobil. Anda sudah menikah,…. keputusan ada di tangan Anda dan suami!. Bayi butuh ASI dari dada Anda, bukan status sosial.

Wanita tak tahu diri mempercayakan bayinya kepada sapi betina, sedangkan sesuatu yang ada di dadanya akan menjadi tali yang melilit tubuhnya di neraka nanti.

Agenda minggu ini

Minggu adalah waktu yang tepat bagi Anda untuk :

    • Berbicara dengan pasangan mengenai kelas rumah bersalin yang Anda pilih
    • Biaya yang dianggarkan untuk persalinan dan perawatan seputar persalinan
    • Booking tempat bersalin
    • Merencanakan nama bayi
    • Memeriksa kembali payudara, dan melatih pengeluaran ASI.
    • Mengatur kamar dengan setting ruang bayi.
    • Mintalah suami untuk membereskan ruangan rumah Anda agar lebih lapang.

Sebab ketika bayi Anda lahir nanti akan banyak tamu berdatangan

 

[Yazid Subakti]

Minggu Ke-37: Semakin Sering Ke Dokter

Minggu Ke-37: Semakin Sering Ke Dokter

Bunda akan lebih sering mengunjungi dokter pada bulan ini. Dan hal-hal yang Bunda laporkan kepada dokter juga lebih rinci.

A. Tentang Bayi Anda

Ukuran: Berat badan bayi Anda hamper 6,5 pon (2,98 kg). Panjang dari kepala ke boking 14 inch (35 cm). Total panjang 21 inch (47cm).

Perkembangan: Minggu ini kepalanya mulai mengambil posisi dekat pelvis untuk menemukan jalan lahir. Lapisan sejenis lemak yang menutupi kulitnya atau vernix semakin banyak dan lanugo semakin banyak yang lepas. Pita suara bayi sudah dapat digetarkan untuk menghasilkan bunyi tangisan yang keras.

B. Bagaimana Kondisi Anda?

Jika dilakukan pengukuran dari simfisis pubis maka bagian atas rahim Anda sekitar 14,8 inch (37 cm). Pengukuran dari pusar sebesar 6,4 sampai 6,8 inch (16 sampai 17 cm). Penambahan berat badan total Anda pada saat ini seharusnya dalam kisaran 25 sampai 35 pon (11,3 sampai 15,9 kg).

Mulai saat ini Anda akan disarankan lebih sering berkunjung dokter. Minggu sekarang atau mulai minggu depan dokter merubah frekuensi kunjungan Anda menjadi setiap minggu, hingga saat kelahiran. Laporkan setiap peristiwa yang terjadi pada anda, misalnya kontraksi palsu yang terlalu sering terjadi atau bila anda sering mengalami kram berat.

C. Asupan Gizi

Makanan yang Ibu makan baik jumlah maupun kualitasnya akan mempengaruhi volume dan kualitas ASI nanti. Kesempatan untuk menyusui jangan sampai Ibu sia-siakan, dengan menyusui ada banyak manfaat yang Anda dan anak Anda peroleh. Dengan menyusui adalah salah satu wujud kasih sayang kita pada buah hati.

Makanan bergizi dengan komposisi yang seimbang dan istirahat yang cukup adalah cara terbaik menyiapkan ASI yang berkualitas. Pada minggu ini kami mengetengahkan contoh menu untuk kualitas ASI sebagai persiapan menyusui nanti.

D. Mengenal lebih jauh

  1. Ekstraksi Cunam/Forseps

Ekstraksi cunam atau disebut forseps ialah suatu persalinan buatan di mana janin dilahirkan dengan alat cunam yang dipasang di kepalanya. Forseps biasanya dilakukan bagi ibu yang terindikasi pre eklampsia, penyakit jantung, penyakit paru-paru, gangguan kesadaran, dan infeksi intrapartum. Ibu dalam kondisi ini perlu diberikan bantuan selama persalinanya.

Resiko forseps bagi ibu adalah perdarahan dan trauma (luka) di jalan lahir, serta infeksi pasca persalinan. Sedangkan bagi bayi, ia beresiko lecet di kepala yang tertekan oleh sendok cunam, retak tulang kepala dan cedera beberapa bagian otot.

  1. Ekstrasksi Vakum

Ekstraksi vakum adalah suatu persalinan buatan di mana janin dilahirkan dengan ekstraksi tenaga negatif (penyedotan atau vakum) dari bagian kepalanya.

Persalinan vakum ini biasanya terjadi pada Ibu yang menderita gangguan jantung dan paru. Oleh sebab itu, saat persalinan berlangsung, sebelum ada aba-aba ibu tidak boleh mengejan karena kondisi jantung dan parunya lemah.

Resiko vakum bagi ibu adalah perdarahan dan trauma atau luka jalan lahir. Sedangkan bagi bayi, ia beresiko lecet pada kulit kepala atau mungkin cedera tulang kepalanya.

Tahukah Anda ?

IQ bayi ASI lebih tinggi dari bayi susu sapi

Salah satu ukuran kecerdasan manusia adalah dengan nilai Intelligence Quotient (IQ). Manusia dengan IQ tinggi berarti cerdas dan mereka yang memiliki IQ rendah menganggapnya kurang cerdas.

Banyak penelitian yang mengungkap bahwa anak-anak yang dulunya meminum ASI memiliki IQ yang lebih baik daripada dengan anak-anak yang hanya meminum susu sapi. Sebab komposisi susu sapi fungsi utamanya adalah untuk anak-anak sapi dengan kandungan kalsium dan lemak yang tinggi agar anak-anak sapi tulangnya kuat dan cepat besar. Susu ini sama sekali tidak agar anak sapi menjadi cerdas.

Meskipun IQ hanya menyumbang 20% kesuksesan, dalam banyak hal IQ rendah menyebabkan anak-anak tidak dapat menyesaikan masalahnya.

Agenda minggu ini :

Anda lebih sering mengunjungi dokter pada bulan ini. Hal yang Anda laporkan kepada dokter juga lebih rinci.

  • Sering-seringlah memeriksa celana dalam Anda. Mungkin ada perubhan jumlah cairan atau warna dan hareus Anda tanyakan ke dokter.
  • Rajin-rajinlah meraba gerakan bayi Anda.
  • Sering-sering menimbang berat badan (misalnya setiap pagi). Kelebihan yang terlalu banyak harus Anda konsultasikan ke dokter.

 

[Yazid Subakti]

Minggu Ke-36: Menghitung Hari Menyiapkan Nama Bayi

Minggu Ke-36: Menghitung Hari Menyiapkan Nama Bayi

Kelahiran – Di minggu ke-36 kehamilan ini, Bunda sudah mulai mempersiapkan banyak kebutuhan untuk persalinan, dan tentunya juga harus mulai memikirkan dan menyiapkan nama bayi.

A. Tentang Bayi Anda

Ukuran: Berat bayi Anda sekitar 8 pon (2,75 kg). Panjang dari kepala ke pantat lebih dari 13,5 inch (34 cm) dan panjang total 20,.7 Inch ( 46 cm).

Perkembangan: Jantung semakin terampil mengalirkan darah dan memilah antara darah bersih dan darah kotor. Hati semakin aktif menangani sel-sel darah merahnya dan mengatasi bilirubin untuk dikirim ke ibunya.

Pergerakan kepala semakin sering dan tangannya semakin kreatif membuat permainan-permainan.

B. Bagaimana Kondisi Anda?

Jarak dari simfisis pubis sekitar 14,5 inch (36 cm) ke bagian atas rahim Anda. Jika Anda mengukur dari pusar kira-kira 5,5 inch (14cm) ke bagian atas rahim Anda. Besar sekali perut Anda!.

Minggu ini seharusnya berat badan Anda bertambah 11,25 sampai 13,5 kg. Biasanya berat Anda tetap atau hanya sedikit berubah pada minggu-minggu berikutnya.

Sekberat badanarang cairan amniotik yang mengelilingi bayi Anda mungkin tidak bertambah atau sedikit sekali pertambahannya. Cairan amniotik ini nanti akan diserap kembali oleh tubuh Anda, jumlahnya sedikit berkurang dan mengurangi ruang gerak bayi Anda.

C. Asupan Gizi

Karena menahan rasa pegal dan panas di punggung, Anda mengurangi sebagian energi Anda. Kadang Anda merasa begitu haus dan lapar, ingin memakan semuanya. Di sisi lain, kadang Anda sangat benci makanan dan mudah muntah.

Yang terpenting adalah jangan lupa perhatikan kebutuhan cairan sebab Anda akan cepat merasa haus.Jika Anda bepergian jangan lupa siapkan beberapa makanan dan minuman seperti Cracker/ biskuit, Air putih, Minuman penambah energi seperti madu, dan Buah – buahan segar.

D. Mengenal lebih jauh

  1. Plasenta previa

Plasenta previa adalah suatu kejadian pada perkembangan kehamilan yang tidak normal, karena plasenta berada di dekat pelvis atau menutupi serviks sehingga menghalangi jalan lahir. Kasus ini tidak banyak terjadi, hanya sekali dalam setiap 170 kehamilan.

Penyebab pasti plasenta previa tidak diketahui hingga saat ini, tetapi faktor resikonya meningkat dengan bedah bila sebelumnya pernah mengalami, jumlah kehamilan yang banyak dan meningkatnya usia wanita.

  1. Gejala plasenta previa

Plasenta previa ditandai dengan perdarahan tanpa rasa sakit dan tanpa kontraksi rahim. Kejadian ini biasanya muncul pada sekitar bulan ketujuh atau lebih. Pada saat perdarahan ini serviks melebar, meregang dan plasenta dapat robek karena peregangan ini. Keluarnya darah pada plasenta previa dapat terjadi tanpa peringatan dan sangat berat. Ini terjadi saat serviks mulai melebar dengan awal sakit persalinan dan darah keluar.

Tahukah Anda ?

Tidak semua tenaga kesehatan jujur tentang ASI

Anda melihat bahwa promosi susu formula jauh lebih gencar daripada dengan promosi penyusuan ASI. Kami melihat berkaleng-kaleng susu formula di pajang di etalase sebuah klinik bersalin. Dan yang mengejutkan, susu itu diberikan begitu saja kepada bayi baru lahir tanpa menanyakan apakah ASI ibunya keluar atau tidak. Keterkejutan kami bertambah lagi ketika bidan itu menghadiahkan satu dus susu yang telah dicicipi itu untuk kami bawa pulang sebagai bonus.

Konspirasi antara tenaga medis dengan marketer produk susu bukan hal yang mustahil.

Bila Anda banyak membaca literatur kesehatan, Anda pasti tahu dengan sebenarnya bahwa ASI tetap tidak tergantikan. Tidak alasan medis yang membenarkan pemberian susu sapi kepada bayi normal sehat yang lahir dari ibu yang sehat pula.

Apapun profesi Anda, Anda harus banyak pengetahuan tentang dunia kesehatan, agar tidak terlihat bodoh dan menjadi korban konspirasi ini.

Agenda minggu ini :

Mungkin minggu ini tidak ada agenda khusus bagi Anda. Anda mungkin selali melihat kalender dan menghitung hari.

  • Lakukan beberapa kegiatan rutin yang minggu-minggu kemarin sudah Anda mulai (terapi musik dan murottal pada bayi, senam Kegel, jalan-jalan pagi dll).
  • Pikirkan nama bayi, pendamping persalinan, dan prosesi penyambutan.
  • Untuk menambah banyak pengetahuan, Anda sebaiknya tidak bosan membaca buku, majalah, atau bacaan lain di sela-sela waktu istirahat atau saat santai Anda (bukan di jam-jam tidur).

[Yazid Subakti]

Minggu Ke-35: Latih Napas, Kumpulkan Energi

Minggu Ke-35: Latih Napas, Kumpulkan Energi

Kehamilan – Di masa Kehamilan ini, beberapa wanita mulai bernapas pendek dan bahkan menggunakan oksigen tabung. Latih napas dengan rajin senam (misalnya Yoga atau Pilates).

A. Tentang Bayi Anda

Ukuran: Beratnya sekarang lebih dari 5,5 pon (2,5 kg). Panjang dari kepala ke pantat sekitar 13,2 inch (33 cm). Total panjangnya 20,25 inch (45 cm).

Perkembangan: Otot dan timbunan lemak semakin banyak sehingga ia nampak kekar. Kuku dan rambut nampak panjang sehingga nanti pada saat kelahirannya harus dirapikan (dipotong). Ia seperti sudah memahami bahwa pintu keluar ada di bawah.

B. Bagaimana Kondisi Anda?

Organ-organ dalam tubuh Anda terasa berdesak-desakan ketika rahim menempati sebagian besar rongga perut Anda. Beberapa wanita mulai bernapas pendek dan bahkan menggunakan oksigen tabung. Jika anda rajin berlatih senam (misalnya Yoga atau Pilates), masalah pernapasan mungkin tidak terjadi.

Kaki Anda lebih sering bengkak karena desakan cairan dalam tubuh Anda semakin kuat. Oleh sebab itu sebisa mungkin Anda tidak berdiri terlalu lama atau duduk dengan kaki bersilang/menekuk. Beristirahatlah dengan cara berbaring di atas kasur dengan posisi miring, atau duduk selonjor dengan punggung bersandar.

C. Tahukah Anda ?

Melahirkan di air ?

Sekarang banyak dibicarakan mengenai melahirkan di air. Beberapa pusat persalinan menawarkan jasa ini.

Melahirkan di air dianggap aman dan membantu wanita mengurangi rasa sakit. Air hangat melenturkan otot sekitar kemaluan dan wanita menjadi lebih mudah mengeluarkannya.

Namun resiko metode ini tetap ada. Ibu yang mencebur ke bak air tidak terjamin steril badannya sehingga air dapat terkontaminasi oleh bakteri dari sisa keringat ibu. Selain itu, perkembangan kebocoran air ketuban juga lebih sulit dipantau.

Yang tak kalah penting adalah privasi Anda bila harus telanjang di bak air sementara beberapa orang tenaga medis dapat memAndang bagian yang tidak perlu pada tubuh Anda.

D. Agenda minggu ini

Otot sekitar jalan lahir Anda perlu dilatih agar tenaga persalinan Anda nanti keluar dengan optimal. Lakukan senam Kegel, yaitu latihan mengerutkan otot sekitar kemaluan (seperti ketika Anda menanahan ingin kencing) dan mengendurkannya kembali. Kerutkan lagi dengan bertahan beberapa menit, lalu kendurkan lagi. Lakukan setiap kali Anda sempat.

 

[Yazid Subakti]

Minggu Ke-34: Siapkan Penyambutan Untuk Si Kecil

Minggu Ke-34: Siapkan Penyambutan Untuk Si Kecil

Kehamilan – Di minggu kehamilan pekan ke-34 ini, kebutuhan semakin banyak. Salah satunya adalah Bunda sudah mulai mempersiapkan penyambutan untuk bayi.

A. Tentang Bayi Anda

Ukuran: Berat bayi Anda hampir 5 pon (2,28 kg) pada saat ini. Panjang dari kepala ke pantat sekitar 12,8 inch (32 cm). Panjang totalnya 19,8 inch (44 cm).

Perkembangan: Otot bayi lebih kekar dan kuat, sering dilatih dengan gerakan-gerakan. Tulang semakin padat sebagai hasil osifikasi. Penyerapan kalsium semakin baik. Kepekaan terhadap rangsangan semakin meningkat. Jika ia terbangun, matanya sedikit terbuka dan bila ia tidur matanya tertutup.

B. Bagaimana Kondisi Anda?

Besar rahim dari simfisis pubis Anda sekitar 13,6 inch (34 cm) dan dari pusar sekitar 5,6 inch (14 cm). Anda sedang menggendong bola yang berat. Anda tidak perlu membandingkan ukuran rahim Anda dengan rahim teman Anda. Bila kata dokter kehamilan Anda sehat, maka Anda tidak perlu cemas meskipun ukurannya lebih kecil atau lebih besar dari teman Anda. 

Pada minggu ini mungkin kontraksi palsu sudah anda rasakan. Kontraksi ini terasa tidak teratur dan tidak semakin menguat. Tidak perlu panik jika ini terjadi, sebab tidak lama akan hilang jika anda menenangkan diri.penyambutan

C. Asupan Gizi

Ibu hamil dilarang untuk melakukan diet penurunan berat badan karena akan menyebabkan sang ibu kekurangan nutrisi sehingga janin mengalami retardasi pertumbuhan.

Namun untuk berpuasa tidak ada larangan. Sebab puasa hanyalah merubah jadwal makanannya saja. Selama asupan ketika buka puasa dan sahur sesuai kebutuhan, maka asupan nutrisi untuk ibu dan janin akan terpenuhi. Selama tidak ada keluhan dehidrasi dan kesehatan Ibu tidak terganggu maka puasa boleh saja dilakukan. 

D. Mengenal lebih jauh

  1. Umur kehamilan terlalu muda

Kehamilan di usia yang kurang dari 16 tahun beresiko keguguran atau kalaupun hidup janin tidak tumbuh dan berkembang secara optimal sehingga secara medis harus dilakukan tindakan darurat, bahkan mungkin digugurkan. Karena pengguguran adalah perbuatan keji, maka sebaiknya jangan pernah ada ibu yang hamil di usia beresiko ini. Organ reproduksi wanita di usia terlalu muda belum cukup matang sehingga tidak optimal dalam menjalankan fungsinya.

  1. Kehamilan Multipara

Kehamilan di usia yang terlalu tua juga beresiko tinggi. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa kehamilan di usia lebih dari 35 tahun menyebabkan bayi berpeluang terkena down syndrome. Selain itu tenaga ibu yang sudah mulai mengendur juga berdampak negatif terhadap kehamilan dan proses persalinan.

Tahukah Anda ?

Dalam ASI terdapat bakteri patogen

Air susu Ibu (ASI) dapat tercampur oleh bakteri patogen.

Linda J. Kvist dari Helsingborg Hospital, Swedia, melaporkan dalam penelitiannya bahwa terdapat lima bakteri utama yang terdapat pada payudara Ibu. Bakteri itu adalah coagulase negative staphylococci (CNS), viridans streptococci, Staphylococcus aureus (S. aureus), Group B streptococci (GBS) dan Enterococcus faecalis.

Bakteri-bakteri tersebut  meningkat jumlahnya pada puting yang lecet atau kurang terawat. Namun sejauh ini, tidak banyak dilaporkan bayi terinfeksi dari bakteri tersebut.

Anda dapat membayangkan, jika pada ASI saja masih mungkin terdapat bakteri, lalu bagaimana dengan susu perahan dari sapi?

Agenda minggu ini :

Belanja barang-barang persalinan :

  • Antiseptik cair
  • Pembalut untuk nifas
  • Stagen
  • Baju menyusui (berbelahan depan)
  • Kapas pembersih
  • Baju-baju dan popok bayi
  • Bantal, guling, dan selimut bayi
  • Gendongan, kursi roda, lemari bayi dan box keperluan bayi
  • Tas pakaian bayi, sabun, sampo, dan kosmetik bayi

 

[Yazid Subakti]

Minggu Ke-33: Tingkatkan Frekuensi Makan dengan Porsi Kecil

Minggu Ke-33: Tingkatkan Frekuensi Makan dengan Porsi Kecil

Kehamilan – Di masa kehamilan ini, tingkatkan frekuensi makan dengan porsi kecil. Makanan anda semakin sedikit yang dapat masuk ke lambung karena desakan rahim.

A. Tentang Bayi Anda

Ukuran: Minggu ini berat si kecil sekitar 4,4 pon ( 2 kg). Panjang dari kepala ke pantat sekitar 12 inch (30 cm) dan total panjangnya 19,4 cm (43 cm).

Keajaiban-keajaiban: Para peneliti menduga hidungnya sudah dapat mengindera penciuman seandainya ia keluar dari rahim dan lepas dari cairan ketuban. Saluran pencernaan, paru-paru, hati, dan pankreas sudah siap berfungsi saat ia dilahirkan nanti. Warna kulit semakin terang, dari asalnya yang merah kemudian pink dan kini semakin mendekati warna ketika lahir.

B. Bagaimana Kondisi Anda?

Anda harus semakin rajin menimbang badan. Pastikan pertambahan berat badan Anda antara 22 dan 28 pon (9,9 dan 12,6 kg). Jika Anda memiliki pertambahan berat lebih dari 12,6 kg, Anda harus berkonsultasi ke dokter. Beberapa gangguan seperti diabetes menunjukkan penambahan berat badan yang berlebihan selama hamil.

Saat ini perut Anda nampak benar-benar besar dan perbesarannya semakin melambat. Jika Anda mengukur dari simfisis pubis, Anda menemukan jarak sekitar 13,2 inch (33 cm) ke bagian atas rahim. Sedangkan dari pusar ke bagian atas rahim Anda jaraknya sekitar 5,2 inch (13 cm).

Makanan Anda semakin sedikit yang dapat masuk ke lambung. Karena desakan rahim, anda akan sering mengalami konstipasi atau susah buang air besar.

C. Asupan Gizi

Berikut ini adalah contoh buah-buahan dan kandungan nutrisinya  yang dapat Anda konsumsi untuk  menghindari konstipasi.

Apel, mengandung banyak karbohidrat, pectin dan vitamin C. Apel mengandung flavonol yang disebut quarcetin yang merupakan bahan anti kanker.

Strawbery, mengandung Vitamin C dan ellagic acid sebagai antioksidan. Ellegic acid terbukti dapat menghalangi pertumbuhan tumor dalam paru-paru, osephagus, payudara, cervix, dan lidah.

Pisang. merupakan sumber vitamin B6, karbohidrat, dan kaya potassium.

Melon, mengandung air dan gula yang tinggi,  serta lycopene yang berfungsi sebagai anti kanker.

Jeruk, mengandung vitamin C, pytochemical yang berupa hesperidin yang berfungsi sebagai anti oksidan.

Mangga, mengandung vitamin C dan carotenoid yang desebut beta crytaxanthin, jenis antioksidan yang dapat melindungi terhadap beberapa jenis kanker.

Kiwi, mengandung chlorophyll yang dapat diubah menjadi sebuah senyawa yang memiliki kemampuan mengikat kanker.

Anggur, kulit anggur mengandung phytochemical yang disebut resveratrol yang terbukti dapat meningkatkan kesehatan jantung, anti kanker, antibakteri dan mengandung antioksidan.

Nanas, mengandung enzimbromelain yang memiliki kemampuan untuk mengurai protein. Buah ini sering dipakai sebagai bahan pelunak daging selain berguna membantu pencernaan, menguraikan pembekuan darah, mencegah sinusitis dan infeksi saluran kencing. Nanas merupakan sumber vitamin C, serat, dan berkadar gula tinggi.

D. Mengenal lebih jauh

  1. Abrupsi plasenta

Abrupsi placenta adalah peristiwa plasenta terpisah atau terlepas dari dinding rahim. sebelum bayi lahir. Dengan pemisahan ini, janin tidak dapat menerima darah, oksigen, dan makanan dari ibunya.

Terjadinya perdarahan hebat dari vagina, sakit di punggung bagian belakang, rahim atau perut yang lemah, dan kontraksi atau pengetatan rahim merupakan tanda umum abrupsi plasenta. 

  1. Penyebab abrupsi plasenta

Ibu yang kekurangan nutrisi selama kehamilan, teruka fisik (misalnya karena jatuh), perubahan ukuran rahim yang tiba-tiba (disebabkan oleh persalinan atau bocornya ketuban), tekanan darah tinggi (hipertensi), dan riwayat keguguran sebelumnya diduga meningkatkan resiko abrupsi plasenta.  

Tahukah Anda ?

Mengukur kenyamanan bayi 

Kenyamanan bayi dapat diperkirakan dengan mengukur gerakannya. Bayi Anda seharusnya bergerak  sekurang-kurangnya 10 kali dalam empat jam. Gerakan yang meleibihi 10 kali meunjukkan bayi aktif dan sehat. Ia nyaman dan merasa senang. Bayi Anda mungkin sedang dalam masalah bila sampai 12 jam tidak bergerak sama sekali. 

Meskipun ini hanya dugaan saja, Anda tetap dapat memahami bahwa bayi Anda mengikuti ritme gehidupan orang tuanya. Ia memiliki waktu untuk beraktivitas dan juga waktu khusus untuk tidur. Tidur terlalu lama (tidak menunjukkan gerakan dalam waktu lama) mungkin mengindikasikan adanya masalah. Demikian juga dengan gerakan yang lama. Ia tidak tidur karena merasa ada yang tidak nyaman.

Agenda minggu ini :

Mulai minggu ini Anda sering makan tetapi dengan porsi kecil. Piring kecil dan lauk yang penyajiannya dalam ukuran kecil atau potongan kecil.  Dari pagi sebaiknya sudah disediakan buah siap makan, yaitu buah yang sudah dikupas dan dipotong-potong agar Anda tidak kesulitan ketika selang beberapa menit ingin selalu memakannya. 

Minum terlalu banyak sulit saat ini. Oleh sebab itu Anda meminumnya sedikit-sedikit tetapi sering. Pagi-pagi siapkan botol atau termos kecil minuman. Bawalah minuman ini ke manapun Anda pergi.

[Yazid Subakti]

Minggu Ke-32: Pikirkan Tempat Bersalin yang Nyaman

Minggu Ke-32: Pikirkan Tempat Bersalin yang Nyaman

Kehamilan – Informasi yang perlu bunda persiapkan di minggu ke-32 masa kehamilan. Di masa ini, Bunda sudah harus mulai mempersiapkan tempat bersalin.

A. Tentang Bayi Anda

Ukuran: Sekarang berat bayi Anda hampir 4 pon (1,8 kg). Panjang kepala ke pantat lebih dari 11.6 inch (29 cm), dan panjang total 18,9 inch (42 cm).

Perkembangan: Ia mulai pilih-pilih posisi yang paling nyaman. Bayi Anda sudah dapat mengikuti ritme perputaran waktu, meskipun tidak disiplin. Ia kadang-kadang sangat aktif pada suatu saat. Tetapi pada saat yang lain ia beristirahat cukup lama.

B. Bagaimana Kondisi Anda?

Anda harus dapat menikmati rasa tidak nyaman dan sakit yang menyimpan banyak harapan. Anda masih merasa pegal-pegal dan penat pinggul serta pinggang, bahkan lebih hebat. Suami Anda mungkin sering memijatnya dengan pijatan lembut. Perkembangan yang cukup menarik adalah payudara Anda sudah mulai mencoba untuk berproduksi. Pada minggu ini beberapa wanita sudah mengeluarkan kolostrum (cairan berlemak sebagai pendahuluan ASI yang keluar dari puting payudara). Payudara Anda padat dan mungkin agak sakit karena regangan.

Pada kunjungan dokter minggu ini, mungkin Anda akan mendapat jadwal kunjungan ke depan yang lebih padat lagi. Frekuensi kunjungan Anda mulai saat ini ditingkatkan menjadi dua minggu sekali

C. Asupan Gizi

Besi atau Fe berfungsi sebagai alat pengangkut oksigen dari paru – paru ke jaringan tubuh, dan alat angkut elektron di dalam sel. Jika kadar Fe dalam tubuh menurun maka produktivitas kerja, kemampuan kognitif dan sistem kekebalan tubuh juga menurun.

Meningkatnya kebutuhan zat besi untuk pertumbuhan janin dan kecenderungan rendahnya cadangan zat besi pada wanita adalah alasan mengapa anda tetap harus mengkonsumsi suplemen zat besi dan makanan yang mengandung zat besi.

Selain itu, tidur anda yang sering tidak efektif membuat anda lemas. Untuk itu jangan lupa mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin C (misalnya berbagai jenis jeruk segar).

D. Mengenal lebih jauh

  1. Bayi kembar

Bayi kembar adalah bayi yang tumbuh lebih dari satu orang dalam kandungan.

Jika Anda mengandung dua atau lebih bayi, dokter akan menyuruh Anda berkunjung lebih sering. Sebab Anda akan memerlukan pemeriksaan yang lebih akurat untuk perawatan kehamilan Anda hingga dapat dipastikan bayi-bayi Anda terlahir dengan selamat. Anda juga akan memerlukan lebih banyak perencanaan untuk persalinan nanti.

  1. Kembar identik dan kembar fraternal.

Ada kalanya janin kembar berasal dari pembuahan sel telur yang terpisah. Kejadian ini merupakan pembuahan di zigot atau kembar fraternal. Kembar fraternal memungkinkan Anda memiliki seorang bayi laki-laki dan seorang bayi perempuan.

Sekitar sepertiga dari kejadian kembar berasal dari satu sel telur yang membelah menjadi dua struktur yang serupa. Masing-masing sel mempunyai potensi berkembang menjadi individu yang berbeda. Jika peristiwa ini yang terjadi, maka kita menyebutnya sebagai kembar monozigot atau kembar identik. Kembar identik hampir selalu menghasilkan dua bayi yang berjenis kelamin sama. 

Tahukah Anda ?

Pekerjaan ibu dan berat bayi

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Maria Lima dkk di daerah pertanian Brazil Tenggara mengungkap bahwa  demikian banyak wanita hamil yang bekerja di sektor pertanian. Mereka yang bekerja di kebun tebu didata dan direkrut pada sebuah rumah sakit untuk dilakukan penyelidikan. 

Setelah wanita-wanita itu melahirkan, diperoleh data bahwa rata-rata berat bayi yang dilahirkan adalah lebih rendah daripada wanita kelompok lain non pekerja tebu. Perbedaan ini cukup besar, yaitu bayi yang lahir dari pekerja tebu ini memiliki bobot 190 gram lebih rendah dari kelompok lain non pekerja tebu.

Agenda minggu ini :

Dua bulan lagi Anda akan menghadapi peristiwa yang dahsyat. Anda harus banyak mencari informasi tentang seputar proses persalinan. 

Di kamar, Anda dapat membuka laptop dan menyambungkannya ke internet (bisa melalui saluran telepon). Browsing situs internet yang menyediakan info persalinan. Situs-situs dari luar negeri sangat bagus dan banyak pengetahuan baru bagi Anda. (Anda harus membiasakan membaca tulisan berbahasa Inggris sambil menyadap pengetahuan). 

[Yazid Subakti]