Minggu ke-18 Kelahiran: Mempelajari Rutinitas

Minggu ke-18 Kelahiran: Mempelajari Rutinitas

Kelahiran – Apa yang anda perlakukan kepadanya dengan ritme yang hampir sama tiap hari (rutinitas) akan ia pelajari sebagai pembiasaan. Mempelajari rutinitas yang setiap malam yang sudah terbentuk dapat membantu memudahkan bayi anda untuk tidur. Menjelang malam, Anda menciptakan urutan aktivitas yang akhirnya menjadi kebiasaan: menyusuinya, memandikannya, memakaikan piyama, membacakannya buku, berdendang dan melantunkan doa tidur, lalu ia pun terpejam dan lelap.  

Ingatlah untuk selalu menciptakan rutinitas yang sehat dan bermanfaat. Ini adalah bagian dari pendidikan dini, akan melekat dan membentuk bayi anda sampai besar nanti.

A. Kondisi Bunda

Saat mengajarkan kebiasaan baik pada bayi, Anda dapat berbagi tugas dengan suami. Misalnya malam ini anda mandi sementara suami membacakan buku bagi si kecil. atau, anda membuat jadwa: anda menyusui sampai memandikan, sedangkan ayahnya membacakan cerita sampai si kecil tertidur. 

Rawatlah anda. setelah penyesuaian hidup dengan bayi baru yang terasa mengikat, beberapa Ibu  mencapai suatu titik jenuh. Ia menemukan diri mereka seperti burung yang baru lepas dari sangkar. 

  • Anda harus mengambil langkah penyeimbangan. 
  • Bergabung dalam kelompok parenting.
  • Online. 
  • Menyisihkan waktu untuk pribadi. 
  • Membaca. 
  • Memulai weblog atau menulis diary.
  • Berbicara dengan orang-orang yang berkompeten.

B. Bayam hijau atau bayam merah

Bayam adalah daun yang kaya akan vitamin B6, zat besi, protein, thiamin, ribloflavin, asam folat, kalsium, magnesium, fosfor, kalium, vitamin A, C, E, dan K. 

Sayuran ini juga mengandung vitamin B6. Saat menyusui, kebutuhan vitamin B6 Anda satu kali lebih tinggi daripada wanita yang tidak menyusui atau hamil. 

Jadi, konsumsi bayam lebih banyak dari biasanya akan menambah kandungan vitamin B6 dalam ASI. 

Pilih bayam yang warna pekat, hijau atau merah. Kepekatan warna, salah satu ciri kandungan karoten yang lebih banyak, bermanfaat untuk melawan radikal bebas..

C. Colostrum

Susu pertama Anda berwarna kuning bening, diproduksi pada fase II lactogenesis (hari 1 – 3 setelah bayi lahir. 

Bayi Anda  hanya menyusu 2 – 10 ml ( ½ – 2 sendok the) colostrum setiap kali menyusui pada hari pertama sampai ketiga kelahirannya. 

Colostrum mengandung 58 – 70 ml calori/ 100 ml. kandungan protein yang lebih tinggi, rendah karbohidrat dan Lemak dibandingkan dengan susu mature. Juga mengandung zat antibodi yang dapat memperkuat daya  tahan tubuh bayi Anda.   

colostrum dapat menjadi imunisasi pertama bagi bayi Anda. Pemberian kolostrum dapat mengurangi kuning pada bayi baru lahir juga berfungsi sebagai pelindung dan mematangkan dinding usus yang masih muda. 

Di beberapa daerah pedesaan masih ada yang beranggapan bahwa colostrum adalah racun dari dalam tubuh Ibu sehingga harus dibuang. Jelas hal ini sangat tidak benar. 

D. Pola tumbuh kembang

mempelajari rutinitasPola pertumbuhan dan perkembangan terjadi secara terus menerus. Urutan dan langkah dalam perkembangan anak ini sudah ditetapkan meskipun setiap orang mempunyai keunikan masing-masing. 

Pertumbuhan fisik akan disertai pula dengan pertumbuhan psikososial dan diikuti beberapa perkembangan lain. Beberapa sifat tumbuh kembang akan berlangsung seperti berikut:

  1. Directional trends

Pertumbuhan dan perkembangan berjalan secara teratur, memiliki kaitan antara fisik dan kematangan sarafnya. 

dari arah kepala ke kaki. Misalnya: mengangkat kepala, duduk kemudian mengangkat dada dan menggerakkan bagian bawah tubuhnya.

menggerakkan anggota gerak yang paling dekat dengan pusat kemudian baru anggota gerak yang lebih jauh dari pusat. Misalnya: bahu dulu baru jari-jari

Menggerakkan daerah yang lebih sederhana dulu baru kemudian yang lebih rumit. Misalnya: melamaikan tangan dulu kemudian mencoret-coret.

  1. Sequential trends

Kecenderungan tumbuh kembang dapat diketahui sehingga rangkaiannya dapat diprediksi. Semua anak yang normal melalui setiap tahap ini dan setiap fase merupakan tahapan lanjut dari sebelumnya.Misalnya, bayi mengalami tahapan dari tengkurap kemudian merayap, merangkak, duduk, berdiri kemudian berjalan.

  1. Masa sensitif

Ada masa-masa sensitif, yaitu masa di mana anak mengalami keadaan yang sangat peka terhadap rangsangan dan perlakuan lingkungan yang ia terima. 

  • masa kritis, yaitu masa yang apabila tidak berkembang maka hal ini tidak akan dapat digantikan pada masa berikutnya.
  • kemudian masa sensitif, yaitu masa anak amat peka terhadap kejadian tertentu, terutama yang berkaitan dengan penyakit.
  • masa optimal, yaitu suatu masa yang jika anak diberikan rangsangan optimal akan mencapai puncaknya. 

TIPS: Ranjang yang nyaman untuk ibu dan bayi

Bed dengan kaki yang tidak terlalu tinggi. Bayi anda mulai berguling-guling dan rawan jatuh. Dengan kaki bed yang pendek, resiko cedera jatuh dapat berkurang.

Beberapa orang lebih suka kasur kapuk, tetapi jenis ini mudah tertumbuh jamur, berdebu, dan sulit dikeringkan ketika terkena ompol. Pilih bahan spon yang lembut.

Pilih yang berukuran lebar. Setelah menyusuinya dan ia tidur, anda harus agak menjauh untuk memberikan ruang gerak baginya.

REVIEW: Waktu tidur Ibu baru yang memberikan ASI dan susu formula adalah sama

Penelitian ini melibatkan 80 wanita: 27 orang yang menyusui secara eksklusif paling sedikit 12 pekan, 18 orang yang memberikan susu formula paling sedikit 12 pekan dan 35 orang yang menggunakan kedua metode itu. Dari hasil penelitian ini terungkap bahwa  tidak ada perbedaan signifikan dalam waktu tidur di antara tiga kelompok perempuan tersebut (pediatric journal)

ANDA PERLU TAHU: Telinga 

Bentuk telinga bayi baru lahir persis seperti telinga anak-anak yang telah dewasa. Warnanya merah, mungil, dan seperti tidak bertulang. 

Stimulasi  pada detik pertama kelahirannya sudah siap mendengar bunyi sebagaimana orang dewasa. Bagian indera ini sudah berkoordinasi dengan otak dan berperan sebagai pemasok informasi ke dalam otak sebagai memori. Sebagai organ pemasok informasi, maka sebaiknya bunyi yang pertama ia dengar adalah bunyi yang baik-baik.

Suara adzan yang ia dengarkan pertama kali di dunia ini adalah stimulus yang sangat bagus. Informasi kalimat kebaikan ini tidak hanya merangsang kepekaan saraf telinganya, melainkan juga latihan awal memasok memori dengan informasi yang baik pula.   

AGENDA: Buatlah daftar perilaku buruk Anda, untuk dihilangkan

Anda, sebagai orang tua, akan ditiru oleh si kecil, sebelum ia lebih banyak mengamati perilaku anda, buatlah daftar perilaku sederhana yang tidak layak ditiru oleh bayi anda. 

  • Makan atau minum dengan tangan kiri
  • Makan sambil berdiri atau berjalan 
  • Memaki atau membanting pintu ketika marah
  • Bersendawa dengan keras
  • Buang angin di sembarang tempat
  • Mengkonsumsi jajanan atau mengudap di tempat yang tidak sehat
  • Menghabiskan waktu di depan TV

Daftar perilaku tersebut dibuat untuk satu persatu dihilangkan. Tidak mudah,  memang. Tapi demi si buah hati, semuanya menjadi mungkin.

[Yazid Subakti]