Ikuti Perkembangan Buah hati Sejak dalam Kandungan dengan USG 4D di Jogja

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh… Halo Bunda, bagaimana kabarnya? Semoga selalu berada dalam lindungan-Nya ya. Bagaimana juga dengan kabar si kecil dalam kandungan? Semoga selalu sehat pula. Bahagia sekali ya rasanya mengandung buah hati pertama. Bunda pasti tidak sabar menunggu kehadiran si kecil di dunia.

Ketika baru merasakan kehamilah untuk pertama kalinya, Bunda pasti sering merasa was-was dengan kandungan dan kondisi bayi di dalamnya. Untuk mengetahuinya, Bunda harus rutin melakukan pemeriksaan kandungan, misalnya sebulan sekali. Hal ini dilakukan untuk bisa mengetahui perkembangan bayi maupun jika ada masalah.

Biasanya para orang tua akan mencari klinik praktik dokter kandungan atau rumah sakit kandungan sebagai tempat untuk pemeriksaan rutin. Bunda juga perlu memiliki dokter kandungan yang menjadi tempat pemeriksaan rutin, pilihlah dokter yang terpercaya dan membuat Bunda nyaman ketika diperiksa. Jika bingung, Bunda bisa menanyakan rekomendasi dokter kandungan kepada kerabat atau keluarga yang sebelumnya sudah pernah memeriksakan kandungan. Atau bunda bisa menentukan berdasarkan rumah sakit tempat dokternya menjalankan praktik, rumah sakit besar yang terlah terpercaya, biasanya memiliki dokter kandungan yang baik pula.

Pemeriksaan Kandungan USG 4D di Jogja

Sekarang ini, pemeriksaan tidak hanya sekedar mendeteksi kesehatan Bunda maupun kondisi bayi. Sekarang sudah ada teknologi canggih yang membuat Bunda bisa melihat kondisi bayi secara langsung. Ya, teknologi tersebut adalah USG. Mungkin Bunda sudah tidak asing lagi dengan nama tersebut. Teknologi ini mampu menampilkan kondisi bayi yang ada didalam kandungan secara langsung di layar. Jadi Bunda bisa melihat si kecil meskipun belum lahir.

Banyak manfaat yang bisa Bunda dapatkan dari pemeriksaan kandungan menggunakan teknologi USG ini, diantaranya adalah:

  1. Bunda bisa memastikan kondisi kehamilan dan lokasi janin.
  2. Bisa mengetahui usia kehamilan.
  3. Bunda juka bisa mendeteksi apakan bayi kembar atau tidak.
  4. Bunda bisa mengidentifikasi cacat lahir atau kelainan pada janin.
  5. Pada akhirnya bunda bisa memantau pertumbuhan janin selama kehamilan.

Seiring perkembangan zaman, teknologi USG semakin berkembang. Telah hadir teknologi USG 4D di Jogja 2019, yang belakangan ini sedang populer. Berbeda dengan teknologi USG dua dimensi dan tiga dimensi, USG 4D akan menampilkan bayi dalam rahim dengan lebih real. Sehingga Bunda bisa melihat perkembangan si kecil dengan semakin jelas. Bunda bisa memeriksakan kandungan menggunakan USG selama 2 atau 3 kali ketika sedang melakukan pemeriksaan rutin. Tentunya dengan hasil USG 4D yang sangat akurat, biaya USG 4D di Jogja 2019 yang dibutuhkan juga tentunya sedikit lebih banyak dibanding dengan yang lain. Sehingga Bunda tidak perlu sering-sering ya. Tapi tidak menutup kemungkinan ada juga rumah sakit yang melayani USG 4D murah di Jogja.

Bagi Bunda yang berada di Jogja, tidak perlu khawatir bingung mencari tempat untuk pemeriksaan USG 4D. Beberapa rumah sakit kandungan besar di Jogja telah memiliki teknologi ini. Bunda akan dengan mudah untuk menemukannya. Misalnya saja di rumah sakit yang telah populer seperti RSKIA Rachmi atau RSKIA Sadewa.

Dengan pemeriksaan yang rutin dan bisa melihat perkembangan bayi dengan jelas menggunakan USG 4D, dengan mudah bisa mengetahui jika ada masalah dan akan cepat untuk menanganinya.  Bunda akan dengan tenang dan mudah mempersiapkan diri maupun mental untuk proses persalinan nantinya.

Setelah persalinan, jangan lupa ya Bunda untuk menyiapkan aqiqah untuk buah hati. Ibadah aqiqah merupakan tuntunan Nabi yang perlu diamalkan pada hari ke 7 setelah Kelahiran. Untuk ibadah aqiqah yang lebih mudah dan praktis, rencanakan acara aqiqah bersama Aqiqah Al-Kautsar. Aqiqah Al-Kautsar adalah jasa layanan aqiqah terbaik di Jogja. Melayani secara profesional dan dengan berbagai produk berkualitas. Nikmati ibadah aqiqah yang berkah dan spesial bersama jasa layanan Aqiqah Al-Kautsar.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh…


Order Aqiqah